Berita

Ramadhan Kareem Membentuk Generasi Sholeh/Sholehah, Beriman, Bertaqwa dan Berakhlakul Karimah

2023-04-15 09:22:56

Admin

Image

Untuk memeriahkan dan menghidupkan bulan Ramadhan 1444H, SLB C YPLB menyelenggarakan kegiatan Pondok Ramadhan dengan tema “Ramadhan Kareem Membentuk Generasi Sholeh/Sholehah, Beriman, Bertaqwa dan Berakhlakul Karimah”. Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari, yakni pada tanggal 10-12 April 2023.


Kegiatan Pondok Ramadhan ini dilaksanakan dengan SLB B YPLB Blitar dan bertempat di Mushola dan di Aula SLB C YPLB Blitar. Siswa dan siswi SLB B dan SLB C YPLB Blitar melakukan sholat dhuha terlebih dahulu di mushola kemudian dilanjutkan dengan materi Pondok Ramadhan di aula.


Pada hari pertama, siswa siswi mendapatkan materi tentang Mengaji Surat Pendek dan Rukun Islam & Rukun Iman. Hari kedua, siswa siswi mengikuti materi Mengaji Surat Pendek dan Kisah Nabi dan Rosul. Hari terakhir, siswa siswi belajar tentang Mengaji Surat Pendek serta Adab Pergaulan.


Siswa dan siswi SLB C YPLB Blitar mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan antusias dan semangat. 

SLB-C YPLB BLITAR

Bismillahirohmannirrohim. Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh. Segala puji syukur kami haturkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan rahmat, dan karunia-Nya sehingga Website sekolah dengan domain https://slbcyplbblitar.sch.id dapat terus kami perbaharui dan kembangkan. Ucapan terima kasih juga kami haturkan kepada semua pihak yang telah memberikan suport dan fasilitas untuk kelancaran pengembangan Website ini. Selamat datang di Website resmi SLB-C YPLB Kota Blitar. Bersamaan dengan perkembangan zaman, website sekolah menjadi sarana penting dalam berbagi informasi, publikasi kegiatan sekolah dan pencapaian atau prestasi seluruh warga SLB-C YPLB Kota Blitar. Website sekolah ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat dalam kegiatan belajar mengajar, seperti e-learning, karya dan media pembelajaran yang dibuat oleh tenaga pendidik dan peserta didik. Kami juga berharap Website ini dapat menjadi sarana silaturahmi dan komunikasi antara sekolah dengan para alumni, stakeholder dan pihak-pihak lain yang membutuhkan demi memajukan pendidikan, terutama pendidikan khusus bagi peserta didik berkebutuhan khusus di SLB-C YPLB Kota Blitar. Kami menyadari website SLB-C YPLB Kota Blitar ini masih memiliki banyak kekurangan, oleh karena itu, kami akan terus belajar dan meng-update diri, sehingga konten dan kualitas tampilan website sekolah ini akan semakin berkembang dan lebih baik. Kritik, saran dan masukan dari pengunjung web tentu sangat kami harapkan. Kepada tim pengembang dan pengelola, kami berharap agar dapat terus menyempurnakannya dengan penuh semangat. Terima kasih atas kerjasamanya, mari terus berkarya menuju SLB-C YPLB Kota Blitar yang lebih berkualitas dan berjaya dalam mencerdaskan serta memandirikan kehidupan anak berkebutuhan khusus di Kota Blitar bahkan Indonesia. Kiranya Tuhan Yang Maha Esa meridhoi setiap usaha mulia dan pengabdian kita di bidang Pendidikan Khusus. Sekian, Wassalamu alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Lokasi Sekolah

Alamat

Jl. Imam Bonjol 03 Sananwetan Kota Blitar

Email

slbcyplbkotablitar@gmail.com

Nomor Telepon

082247992914

Managed By ABK Istimewa 2022.